Dampingi Kemenkumham Bupati Pali Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Lapas Pali

PALI dutaonline.co.id jum,at(24/12)


Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Ir H Heri Amalindo MM., mendampingi Kepala Kanwil Kemenkumham Sumsel, Indro Purwoko meninjau Lokasi Lahan Pembangunan Lapas atau Rutan di Kabupaten PALI, Kamis, 23 Desember 2021.

Kunjungan Kemenkumham tersebut tidak terlepas dari kerja keras Pemkab PALI dibawa kepimpinan Bupati PALI, Ir H Heri Amalindo, dimana pada bulan Juli yang lalu mendatangi langsung kantor Kanwil Kemenkumham di Palembang agar di Kabupaten PALI dapat didirikannya Lapas.


Pemkab PALI sendiri telah menyediakan lahan hibah seluas 5 heaktar di Simpang Empat Tambak untuk lokasi pembangunan Lapas atau rutan.


Dalam kunjungannya ke Kabupaten PALI, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, Indro Purwoko, didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Dadi Mulyadi dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Siar Hasoloan Tamba.


Sebelum mengunjungi lokasi pembangunan Lapas di Simpang Empat Tambak, rombongan disambut Bupati PALI, Ir H Heri Amalindo yang didampingi Ketua DPRD PALI, H Asri Ag di Guest House Rumah Dinas Bupati PALI.


Kakanwil Indro Purwoko mendukung penuh upaya sinergitas dan kerjasama yang terjalin antara kedua belah pihak. Kakanwil mengapresiasi upaya Pemerintah Kabupaten PALI atas hibah tanah yang diberikan untuk pembangunan sarana prasarana Lapas atau Rutan.


"Rencana pembangunan Lapas atau Rutan tersebut dapat menjadi langkah meminimalisir permasalahan over kapasitas Lapas atau Rutan yang ada di Sumatera Selatan," kata Indro Purwoko.


Namun, yang sangat disayangkan sejumlah awak media yang bertugas di Kabupaten PALI tak mengetahui kunjungan kerja dari Kemenkumham tersebut. 


Padahal acara tersebut sangatlah penting, hal ini menjadi sejumlah pertanyaan insan media terhadap kinerja humas dan protokol Pemkab PALI yang acap kali terkesan tak terbuka dengan jadwal agenda Pemkab sehingga luput dari pantauan para kuli tinta.


Kondisi tersebut dapat berakibat kurangnya akses informasi yang didapat masyarakat, sehingga tak mengetahui buah hasil kinerja keras dari Bupati PALI, Ir H Heri Amalindo dalam upaya membangun Kabupaten PALI. #red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama