DUEL MAUT WARGA DESA BABAT SATU TEWAS

PALI DO.co.id Dua keluarga bertetangga di Dusun 1 Desa Babat Kecamatan Penukal Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), terlibat cekcok hingga berbuntut penusukan dan pembacokan.

Duel maut warga Desa Babat,Satu korban di antaranya tewas, sedang satu pelakunya langsung menyerahkan diri ke Polsek Penukal Abab

Satu korban pembacokan yang bersimbah darah ini tampak tergeletak di rumah korban di Dusun I, Desa Babat, Kecamaan Penukal Kabupaten PALI, Selasa (10/12/2019) pagi.

Sanak tetangga yang mengetahui kabar aksi saling bacok tersebut tak ada yang berani merapat atau mendekati lokasi, karena tak ingin jadi sasaran kemarahan dua pihak yang bertikai.

Suasana dusun sempat mencekam usai terjadinya aksi saling bacok secara brutal antar dua keluarga bertetangga ini.

Jasad korban yang diketahui bernama Leo 24thn Bin Asri  tampak hanya ditutupi kain sarung agar ceceran darah tidak terlihat.

Kronologi aksi saling bacok antar dua keluarga bertetangga ini bermula ketika korban yang juga pelaku pertama, Heri 41thn Bin Dini membacok Leo hingga tewas bersimbah darah.

Selesai terlibat duel, Leo pun jatuh bersimbah darah setelah sekujur tubuhnya terkena sabetan parang milik Heri.
Usai menghabisi Leo, pelakunya Heri langsung menyerahkan diri ke Mapolsek Penukal Abab.

Aparat kepolisian Polsek Penukal Abab tiba di yang lokasi kejadian, langsung mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban yang tergeletak di rumah korban guna untuk dilakukan identifikasi.

Leo sempat dilarikan warga ke puskemas Simpang Babat terdekat, namun ia menghembuskan napas di tengah perjalanan.

Jasad Leo yang tiba di rumah duka langsung disambut histeris keluarga. Sejumlah keluarga korban yang menyaksikan jasad sudah tak bernyawa tampak histeris.

Hinggah berita ini diterbitan belum diketahui pasti penyebab pertikaian antar dua keluarga bertetangga ini, saat warga lainnya tengah sedang meyadap karet dikebun.

Namun, sejumlah warga menyebutkan kasus ini dipicu masalah sepele hingga kedua keluarga ini terlibat pertikaian berdarah.

Menurut warga sekitar, pelaku dikenal sebagai pribadi yang sering bergaul dengan warga sekitar.(red/jhn)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama