Muara Enim dutaonline.co.id Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono bersama Dandim 0404 Muara Enim Letkol infantri Syafruddin bersama pejabat polres muara enim lainnya lakukan pengecekan upaya pengamanan tempat ibadah di beberapa gereja,selasa (24/12/2019) dimulai sekitar pukul 20.00 WIB.
Upaya sterilisasi ini bertujuan memberikan rasa aman dalam perayaan natal di wilayah muara enim yang berlangsung di beberapa tempat yang dikunjungi yaitu Gereja Methodis Indonesia (GMI) Jl.R.A.Kartini, Gereja Pantekosta Terminal Regional, Gereja Metani Desa Karang Raja dan Gereja Pantekosta Indonesia (GDPI) Tanjung Enim.
Perayaan natal berlangsung aman dan lancar dengan penjagaan ketat dari berbagai diantaranya pihak Kepolisian bersama TNI, sebelumnya juga dilakukan strerilisasi dibeberapa lokasi dari pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB demi upaya menjamin kenyamanan serta keamanan beribadah.
Dalam kesempatan ini Kapolres Muara Enim juga menyampaikan “sterilisasi di seluruh gereja yang ada dikabupaten muara enim akan kami laksanakan berlanjut mulai tanggal 24, 25, 31 Desember 2019 dan tanggal 1 Januari 2020 demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada para jamaah yang akan melaksanakan ibadah dan merayakan natal tahun ini”, ucap Afner.(Candra)

Home
Unlabelled
Upaya Menjamin Keamanan Beribadah Polres Muara Enim Lakukan Sterilisasi
Upaya Menjamin Keamanan Beribadah Polres Muara Enim Lakukan Sterilisasi
Share This
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Post Bottom Ad
Responsive Ads Here
Author Details
Templatesyard is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design. The main mission of templatesyard is to provide the best quality blogger templates which are professionally designed and perfectlly seo optimized to deliver best result for your blog.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar