Ketua DPRD OI dan Ketua BK DPRD OI yang juga dari Fraksi Partai Golkar, Kunjungi Musibah Rumah Roboh di Desa Embacang

OGAN ILIR dutaonline.co.id Ketua DPRD OI dan Ketua BK DPRD OI yang juga dari Fraksi Partai Golkar, Kunjungi Musibah Rumah Roboh di Desa Embacang Kec. Lubuk Keliat dan dilanjutkan Menerima Kunjungan Ketua DPRD Provinsi Sumsel yang Juga Dari Fraksi Partai Golkar.


DPRD OI, - Ketua DPRD Soeharto Hs dan Ketua Badan Kehormatan DPRD OI Basri M Zahri S.Pd.,M.Si yang merupakan dari fraksi Golkar, mengunjungi Kejadian rumah roboh yang terjadi di Desa Embacang Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir, Kamis (25/2/21)


Dalam kunjungan tersebut Hadir juga Plh. Bupati Aufah Sharizal, serta beberapa OPD.

Kejadian yang terjadi pada hari selasa tanggal 23 Februari 2021 kemarin informasinya merobohkan 13 rumah disebabkan oleh angin kencang dan hujan deras. 


Hal inilah yang menggugah Ketua DPRD Soeharto Hs dan Ketua Badan Kehormatan Basri M.Zahri S.Pd.,M.Si untuk memberikan bantuan atas nama Fraksi Golkar.

Kami atas nama fraksi Golkar DPRD kabupaten Ogan Ilir turut prihatin atas kejadian ini, semoga yang terkena musibah diberi kesabaran dan kunjungan kami hanya ingin sedikit berbagi semoga dapat meringankan beban mereka “Ucap Soeharto Hs ’.


Usai kunjungan tersebut , Ketua DPRD Soeharto Hs, Ketua Badan Kehormatan DPRD OI Basri M. Zahri,S.Pd.,M.Si, Anggota Fraksi Golkar H. Kosasi dan Dwi Rosalina Menerima Kunjungan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan Hj. RA. Anita Noeringhati,SH.,MH. Bertempat diruang kerja Ketua DPRD.

Dan kunjungan dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan tersebut dalam rangka bersilatuhrahmi dengan Anggota Fraksi Golkar DPRD Kab. Ogan ilir.


Liputan Humas & Protokol DPRD OI

Laporan Ali Sai in

Editor red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama